Fakta Bekasi, CIKARANG PUSAT–Pemerintah Kabupaten Bekasi menggelar rapat dalam rangka membahas Gerakan K3 (Kebersihan, Keindahan, dan Ketertiban) yang akan diselenggarakan pada masa tenang Kampanye tanggal 14 April s.d 16 April 2019 nanti.
Dipimpin Sekretaris Daerah Kab.Bekasi Uju Rapat digelar di R. Rapat Bupati, Rabu (10/4). Turut hadir Para Asisten Daerah, serta para kepala perangkat Daerah dan beberapa Camat terkait.
Uju mengajak seluruh SKPD di Kabupaten Bekasi agar turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Menurutnya, Aksi Bersih atau Gerakan K3 ini nantinya akan dilaksanakan diseluruh wilayah Kabupaten Bekasi. Baik dari Perbatasan Kota Bekasi Sampai Perbatasan Kabupaten Karawang.
“Saya meminta kepada seluruh Perangkat Daerah untuk dapat turun serta melaksanakan Gerakan K3 ini,” ucap Uju dalam rapat.
Ditambahkannya, bersih-bersih nantinya akan meliputi Alat Peraga Kampanye (APK), Bahan Kampanye baik di Jalan jalan Protokol hingga jalanan di Desa. Kegiatan tersebut nantinya juga melibatkan seluruh Elemen Pemerintahan dan Masyarakat.
“Bapak Plt. Bupati Bekasi itu ingin kondisi Kabupaten Bekasi selain aman dan kondusif itu bersih terutama di masa tenang menuju Pemilu 17 April nanti,” tutur Uju.
Selain itu, dirinya mengungkapkan bahwa meskipun gerakan pembersihan APK merupakan kewenangan Bawaslu, tetapi pihaknya berharap bahwa pembersihan segala bentuk APK haruslah dapat disinergikan.
“Penurunan APK di Kecamatan dapat berkoordinasi dengan Panwascam, akan tetapi yang penting, saya ingin hal ini menjadi komitmen kita semua. Oleh karena itu, mari kita laksanakan kegiatan ini, dengan sebaik-baiknya, dengan penuh tanggung jawab,” tegasnya.
Sebagaimana hasil kesepakatan rapat, bahwa kegiatan tersebut direncanakan akan dibagi menjadi 29 segmen atau wilayah. Mulai dari perbatasan Kota Bekasi sampai perbatasn Kab. Karawang. Dengan Pusat pelaksanakan kegiatan akan dilaksanakan di Kantor Dinas Pemadam Kebakaran, Cibitung. (ADV)