Fakta Bekasi, CIKARANG PUSAT – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) mengadakan evaluasi pencapaian pendataan keluarga se-Kabupaten Bekasi di Command Center Diskominfosantik Kabupaten Bekasi, Selasa (25/05/2021)
Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Bekasi, Farid Setiawan mengatakan pihaknya sedang melakukan penyelesaian pendataan keluarga se-Kabupaten Bekasi, yang bertujuan mengumpulkan data primer terkait data pembangunan keluarga dan kependudukan.
“Pendataan seluruh keluarga yang ada di Jawa Barat khususnya di Kabupaten Bekasi dilakukan 5 tahun sekali. Tahun ini, kegiatan pendataan keluarga berlangsung sejak 1 April sampai 31 Mei 2021,” kata Farid.
Pasalnya dalam segi pencapaian, Kabupaten Bekasi masih urutan terbawah se-Jawa Barat, namun DPPKB terus berusaha untuk melakukan pencapaian target 100 persen, dengan cara penambahan tenaga entry untuk melakukan pendataan.
Pendataan Keluarga tahun 2021 menjadi hal yang penting bagi pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam menyediakan basis data keluarga untuk intervensi program pembangunan keluarga, kependudukan, Keluarga Berencana dan program pembangunan lainnya.
Selain itu Farid berharap di akhir pendataan pada 31 Mei mendatang, Kabupaten Bekasi bisa memenuhi pencapaian pendataan keluarga sesuai target yang direncanakan.
“Harapan saya kedepannya Kabupaten Bekasi bisa memenuhi pencapaian pendataan keluarga, agar Kabupaten Bekasi tidak masuk dalam urutan terbawah se Jawa Barat,” kata dia. (FB)