Fakta Bekasi, CIKARANG UTARA–Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja turun langsung ke beberapa lokasi terjadinya banjir akibat hujan deras selama 3 hari yang mengakibatkan terendamnya berapa wilayah di Kabupaten Bekasi, Sabtu (20/2/2021).
Melihat hal tersebut Bupati Eka langsung mengintruksikan kepada seluruh jajarannya untuk melakukan pemantauan langsung dan berkordinasi dengan Camat yang wilayahnya terendam banjir.
“Semua jajaran untuk melakukan langkah penanganan cepat khususnya pemberian bantuan seperti makanan dan peralatan yang dibutuhkan. Mohon utamakan pemberian makanan siap makan bagi warga yang terdampak baik yang mengungsi maupun yang masih bertahan di kediaman masing2,” ujar Bupati Eka Supria Atmaja.
Bupati mengimbau kepada seluruh aparat yang bertugas untuk menghindari hal hal yang tidak inginkan.“Mari kita berdoa, agar musibah ini dapat segera kita lalui bersama,”jelasnya.
Kemudian ia meminta kepada Dinas Sosial Kabupaten Bekasi untuk segera membuat dapur umum agar kiranya dapat memberikan makanan bagi warga yang terdampak baik yang mengungsi maupun yang masih bertahan di lokasi banjir. (FB)