
Fakta Bekasi, KABUPATEN BEKASI– Dinas Budaya, Pemuda dan Olahraga. (Disbudparpora) Kabupaten Bekasi bekerjasama dengan ASKAB PSSI Kabupaten Bekasi, melakukan seleksi para pemain sepakbola usia 13 untuk diikutsertakan pada Piala Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) 2023. Seleksi tersebut dipusatkan di Lapangan BJS, Sukadanu, Cikarang Barat, Selasa (25/7/2023).
Kadisbudpora Kabupaten Bekasi Iman Nugraha mengatakan, sebanyak 132 dari Klub dan SSB di Kabupaten Bekasi mengikuti seleksi untuk mewakili Kabupaten Bekasi di Piala Menpora yang rencananya akan digelar pada 22 Agustus 2023 mendatang.
“Seleksi ini untuk Pemain U -13 yang nantinya akan kita turunkan mewakili Kabupaten Bekasi dalam ajang Piala Menpora 22 Agustus 2023 mendatang, peserta dari SSB dan Klub yang ada di Kabupaten Bekasi,” kata Iman, usai meresmikan hari pertama seleksi.
Iman menambahkan, seleksi ini bagian dari pembinaan anak usia dini, dan juga menjadi ajang pencarian bakat pemain sepakbola Kabupaten Bekasi. Pasalnya, hasil seleksi ini bagi pemain yang terpilih itu merupakan pemain terbaik untuk mewakili Kabupaten Bekasi.
“Diharapkan dengan seleksi ini kita mendapatkan atlet -atlet yang memang menjadi yang terbaik untuk mewakili Kabupaten Bekasi pada usia 13, dan menjadi bukti bahwa kita (Pemerintah Daerah) selalu support untuk pembinaan atlet persepakbolaan di Kabupaten Bekasi,” terang dia.
Dengan target juara pada Piala Menpora, Iman berpesan kepada para pemain agar bisa menunjukkan performa terbaiknya pada seleksi ini, sehingga apa yang menjadi target bisa tercapai.
“Pesan saya, tunjukkan peforma yang terbaik, target kita besok di Piala Menpora Juara,” tandasnya.
Sementara, Ketua ASKAB PSSI Kabupaten Bekasi H. Hamun Sutisna mengucapkan terima kasih kepada Kadisbudpora, sehingga program seleksi untuk di Piala Menpora ini bisa dilaksanakan.
“Ini merupakan kesempatan bagi para pemain Kabupaten Bekasi untuk mengikuti kompetisi Menpora, kami sangat mengapresiasi karena ini merupakan salah satu terobosan yang bagus dari Disbudpora dimana bisa memberikan kesempatan kepada anak-anak Kabupaten Bekasi bermain lebih luas lagi,” kata dia.
H. Hamun Sutisna menambahkan, jumlah peserta yang ikut sebanyak 132 dari SSB dan Klub Kabupaten Bekasi yang berhasil masuk 8 besar pada Piala Ketua ASKAB yang diselenggarakan beberapa hari lalu.
“Seleksi ini kita laksanakan selama 3 hari untuk memilih 25 pemain untuk mewakili Kabupaten Bekasi pada Piala Menpora mendatang. Seleksi ini juga dilakukan oleh talent Scout Kabupaten Bekasi, diwakili oleh Asosiasi Pelatihan Kabupaten Bekasi yang di komandoi oleh Coach Heriyanto. Kita serahkan untuk seleksi ini kepada mereka yang bisa menilai anak-anak dan yang pantas mewakili Kabupaten Bekasi di Piala Menpora mendatang,” tandasnya. (***)