KABUPATEN BEKASI–Senin 25 September dilaksanakan kegiatan Upacara Peringatan Hari Agraria Nasional tingkat Kabupaten Bekasi yang dilaksanakan di Halaman Kantor Agraria Jl Daha komplek Lippo Cikarang. Bertindak selaku Inspektur Upacara yaitu Sekretaris Daerah Drs. H. Uju. Selain itu turut hadir pula Unsur Muspida dari Kejaksaan Negeri Cikarang, Ketua DRPD, serta Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi.
Hari ulang tahun Agraria Nasional tahun ini mengusung tema ” Sertifikasi Tanah dan Penataan TaTa Ruang Untuk Kesejahteraan Rakyat” . Sekretaris Daerah menyampaikan sambutan Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan A Djalil.
“Bahwa diharapkan kepada semua pihak baik jajaran pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten serta stakeholder agar dapat bersatu padu untuk turut peran aktif dalam menyukseskan berbagai program strategis Nasional di bidang Agraria pertanahan dan tata ruang yang lebih berkualitas, selain itu pemerintah juga mengharapkan agar tidak terjadi ketimpangan struktur penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan sehingga pembangunan ekonomi dan kesejahteraan akan berjalan maksimal,” kata dia.
Dalam rangkaian upacara lainnya yaitu dilakukan penyerahkan penganugrahan tanda kehormatan satyalencana karya satya 30 tahun kepada beberapa Pegawai di Lingkungan Kantor Pertanahan Nasional Kabupaten Bekasi oleh Sekretaris Daerah yang di dampingi Kepala Kantor Pertanahan Nasional selain itu pula secara simbolis dilakukan penyerahan sertifikat pendaftaran tanah sistematis lengkap tahun 2017 kepada perwakilan masyarakat, dan terakhir acara potong tumpeng pun menutup seluruh rangkaian kegiatan tersebut. (*)