KABUPATEN BEKASI–Kabupaten Bekasi menjadi tuan rumah Jambore Desa Tingkat Provinsi Jawa Barat th 2017 yang digelar selama 2, dari hari ini tanggal 11 sampai dengan 12 Desember 2017. Acara yang dilaksanakan di Lap. Jababeka, Desa Pasir Sari, Kec. Cikarang Selatan ini turut dihadiri oleh 5312 Kades dan 645 Lurah Se-jabar.
Wagub Jabar Deddy Mizwar membuka secara resmi kegiatan tersebut dengan diawali pelaksanaan Defile oleh masing masing kontingen Kab/Kota dengan menyajikan ragam atraksi khas seperti kesenian dan budaya tradisional.
“Saya berharapan bahwa Jambore Desa ini dapat memberikan manfaat yang optimal untuk memperkuat desa dan kelurahan sebagai ujung tombak pelayanan publik dan juga pembangunan daerah dan nasional,” kata dia.
Ditempat yang sama Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin yang juga hadir pada acara tersebut juga menyampaikan rasa terimakasihnya karena Kabupaten Bekasi telah dipercaya dan ditunjuk untuk menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini. “Ini merupakan sejarah karena menjadi Jambore Desa pertama yang dilaksanakan baik di Jabar maupun di Indonesia,”singkatnya.
Kegiatan Jambore Desa 2017 sendiri akan diisi dengan berbagai rangkaian acara diantaranya Diskusi Spesial Jade 2017 dengan Keynote Speech oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, Diskusi Inovasi Desa, FGD Pembagunan Desa dan yang tak kalah serunya yaitu acara ‘Ngaliwet Day’ bersama seluruh Kades dan Lurah se Jabar. (*)