Fakta Bekasi, CIKARANG PUSAT–Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bekasi segera mengirimkan surat pernyataan resmi disertai bukti fisik tertulis perihal sudah terselesaikannya proses pembebasan tanah untuk pelebaran Jalan Cikarang-Cibarusah.
“Semua sudah sepakat, masyarakat sudah setuju karena tidak ada ganti rugi, semua ganti untung, memakai jasa appraisal, jadi masyarakat sebenarnya sudah tidak ada yang keberatan satupun cuma ada hambatan persoalan teknis aja,” kata, Ketua DPRD Kabupaten Bekasi Holik Qodratullah.
Baca juga: Pemrov Jabar Anggarkan Rp 40 Miliar Untuk Pelebaran Jalan Cikarang-Cibarusah
Persoalan teknis itu, kata dia, yakni instansi dan perusahaan yang memanfaatkan jalan tersebut untuk pemasangan instalasi jaringan seperti PDAM Tirta Bhagasasi, PT Telkom, dan PT PLN (Persero).
“Kita segera komunikasikan ke mereka. Jadi jangan sampai saat dibangun nanti masih ada pipa PDAM yang ditanam kurang dari dua meter sehingga menyebabkan bocor dan merusak jalan. Demikian juga jaringan kabel Telkom dan tiang listrik milik PLN, sudah harus dipindahkan segera,” kata dia.
Sementara, Sekertaris Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Kabupaten Bekasi H. Nurchaidir mengatakan dalam waktu dekat Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan melakukan pemeliharaan jalan dengan menambal lubang-lubang sepanjang jalan Cikarang-Cibarusah.
“Di tahun 2022 akan melakukan pelebaran jalan yang sudah dibebaskan lahannya oleh pemerintah Kabupaten Bekasi, sedangkan dalam waktu dekat Pemprov Jawa Barat akan melakukan pemeliharaan jalan terlebih dahulu,” kata dia.
Terkait lahan yang sudah di bebaskan, Masih kata Nurchaidir, Pemerintah Kabupaten Bekasi kurang lebih sepanjang 2 km, kanan dan kiri jalan. Pembebasan lahannya mulai dari Desa Sukadami terus ke Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan.
“Untuk pembebasan insallah, kalau harga rata-rata masyarakat setuju yang menilai tim independen. Target Pemda sendiri sampai pertigaan arah Setu. Selebihnya berharap Pemerintah Provinsi untuk melakukan pembebasannya yang ke arah Kecamatan Serang Baru dan Cibarusah,” tutupnya. (FB)