KABUPATEN BEKASI – Atas kepedulian dan kesigapannya Polsek Tarumajaya mendapatkan ucapan terima kasih dari keluarga Reza Dwi Prianta, Jumat (22/12) sekitar pukul 15.00 WIB.
Diketahui sebelumnya, Polsek Tarumajaya pada Selasa (19/12/2017) sekira Pukul 09.00 Wib mendapatkan laporan dari kaur tantib dan BPD Desa Setiasi, Kecamatan Tarumajaya karena menemukan seorang anak perempuan yang sulit diajak bicara atau Tunarungu yang diduga tersasar.
“Kedatangan mereka langsung ditangani KSPK Polsek Tarumajaya Aiptu Sutrimo, selanjutnya perempuan tersebut diberikan HP ternyata bisa dan menunjukkan Profil miliknya di Media Sosial (Facebook) dan dari profil tersebut ditemukan alamat korbannya yaitu di Perum Pondok Afi 2 Blok E3 no 27 Ds. Kedung pengawas, Kec Babelan,” kata Kapolsek Tarumajaya Akp James Silitonga.
Selanjutnya KSPK Aiptu Sutrimo mencari tahu kepada anggota Polsek Tarumajaya siapa yang tinggal tidak jauh dari rumah korban. Selanjutnya Kapolsek Tarumajaya memerintahkan anggotanya untuk segera mencari kediaman korban, dipimpin langsung Aiptu Sunarno meluncur membawa Reza Dwi Prianti ke kediamannya.
Ibu Omah menyambut dengan baik melihat dan peduli petugas Polsek Tarumajaya yang sudah mengartarkan anaknya, yang mana menurut informasi hampir 3 bulan Reza tidak pernah pulang.
Kapolsek Tarumajaya Akp James Silitonga selalu menghimbau kepada anggotanya disaat apel pagi atau sedang dilakukan Anev anggotanya disamping. Melaksanakan tugas rutin juga katanya Harus Peduli Tethadap Keselamatam orang. (son)