Fakta Bekasi, CIKARANG BARAT—Jelang bulan suci Ramadhan, anggota Bhabinkamtibmas Desa Cibuntu Bripka Ahmad Muntaha sambangi Panti Pijat Tradisional yang berada diwilayah Desa Cibuntu, Senin (7/5).
Giat tersebut sesuai arahan Kapolsek Cikarang Barat Kompol Hendrick Situmorang, untuk memberikan himbauan- himbauan Kamtibmas kepada para pemilik/pengelola Panti Pijat untuk menutup usahanya selama bulan suci Ramadhan.
“Sesuai arahan dari Kapolsek, hari ini kami melakukan himbauan kepada para pemilik panti pijat agar menjelang bulan puasa tempat usahanya harus ditutup,” kata Bripka Ahmad Muntaha.
Baca Juga: Jelang Puasa, Muspika Cikarang Pusat Binluh Pemilik Warem
Kemudian bagi panti pijat tradisional yang tutup, Ahmad Muntaha juga menempelkan surat himbauan di pintu masuk. Himbauan tersebut diberikan dimaksudkan guna untuk menjaga kesucian bulan Ramadhan dan menjaga kekhusuan Umat Islam dalam menjalankan Ibadah puasanya.
“Tujuannya untuk menghindari konflik antara Pemilik/pengelola panti pijat dengan masyarakat sekitar yang sedang beribadah di Bulan Ramadhan,” tegasnya.
Diketahui, Jumlah panti pijat yang ada diwilayah Cibuntu sebanyak Empat diantaranya, Panti Pijat Welly, Kp. Cibuntu Rt.002/011, Panti Pijat Cicih, Kp. Cibuntu RT 003/007, Panti Pijat Sekeco, Kp. Cibuntu RT 002/003, Panti Pijat Mahkota yang ada di Kp. Cibuntu RT002/003 Desa Cibuntu Kecamatan Cibitung. (son)