Fakta Bekasi
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Hukum
  • Bisnis
Search
  • Advertise
© 2024 Fakta Bekasi Media. All Rights Reserved.
Reading: Safari Ramadhan, Plt. Bupati Janji Serap Aspirasi Warga
Share
Sign In
Notification
Latest News
Family Gathering PT Andika Energindo: Semangat Baru Menuju 2026
Pemerintahan
Laba BUMD PT BPJ Harus Diaudit
Pemerintahan
Plt Bupati Bekasi Bakal Ganti Sekda?
Pemerintahan
Serikat Pemuda Muslim Dukung Kapolri: Nilai Posisi Polri di Bawah Presiden Sudah Tepat
Pemerintahan
Plt Bupati Bekasi Disharmonisasi dengan Sekda?
Pemerintahan
Aa
Aa
Fakta Bekasi
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Hukum
  • Bisnis
Search
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Hukum
  • Bisnis
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Advertise
© 2024 Fakta Bekasi Media. All Rights Reserved.
Fakta Bekasi > Blog > Pemerintahan > Safari Ramadhan, Plt. Bupati Janji Serap Aspirasi Warga

Safari Ramadhan, Plt. Bupati Janji Serap Aspirasi Warga

admin Published 15/05/2019
Share
4 Min Read
Foto Humas Pemkab Bekasi.

Fakta Bekasi, KEDUNGWARINGIN–Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja, melanjutkan agenda Safari Ramadan 1440 H/2019 di Masjid Jamie Al Muttaqien, Kedungwaringin, Selasa (14/5). Kecamatan Kedungwaringin menjadi tempat kedua, setelah sebelumnya Plt. Bupati Bekasi mengunjungi Kecamatan Cabangbungin, pada Rabu (8/5), yang lalu.

“Safari Ramadan merupakan Program Pemerintah Daerah, kita mengadakan selama bulan Ramadan. Ada beberapa yang kita hampiri, semoga kegiatan ini dapat bermanfaat. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silahturahmi kepada warga. Disamping itu, kami dapat menyapa, dan berbincang-bincang. Serta, dapat menyerap aspirasi warga,” Ujar Eka.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi, melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), memberikan santunan kepada Yatim dan Dhuafa. Serta, bantuan untuk Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Al-Muttaqien. Dan diserahkan secara langsung oleh Eka dan Sekretaris Daerah (Sekda), Uju.

Safari Ramadan kali ini, turut dihadiri oleh unsur Muspida, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Pimpinan Organisasi Keagamaan, serta tokoh masyarakat se-Kabupaten Bekasi.

Dalam kesempatan yang sama, Tubagus Arif, Ketua DKM Masjid Al-Muttaqien menyampaikan, beberapa aspirasinya. Salah satu yang menjadi perhatiannya yakni, Pasar Bojong serta beberapa ruas jalan yang rusak di Kecamatan Kedungwaringin.

“Kami masyarakat Kecamatan Kedungwaringin memohon kepada Bapak (red: Eka), mohon selesaikanlah masalah Pasar Bojong. Mohon perhatian dari Bapak, jalan di depan Kecamatan rusak. Semoga dapat diperbaiki,” pungkasnya.

Menanggapi hal tersebut, Eka menegaskan, tahun 2019 ada beberapa Pasar di Kabupaten Bekasi yang akan di revitalisasi. Salah satunya, Pasar Bojong yang terletak di Kedungwaringin yang menjadi prioritas yang akan di benahi.

“Saat ini, sudah dalam proses tender. Mudah mudahan tahun ini dapat segera diperbaiki. Pasar Bojong menjadi salah satu prioritas pasar yang akan diperbaiki. Ada tiga pasar yang menjadi prioritas, diantaranya, Pasar Cikarang, dan Pasar Sukatani. Terkait dengan jalan, kedepan nantinya ada biaya perbaikan jalan. Kepada Bapak Camat semoga menjadi atensi,” imbuhnya.

Eka menambahkan, Ia ingin Kabupaten Bekasi maju dan lebih baik lagi. Ia ingin, kedepan biaya sekolah dapat di gratiskan. Dari Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas.

“Kita ingin kabupaten bekasi ini maju. SD sudah gratis, SMP juga sudah gratis. Pemerintah Daerah ingin hadir, 2019 SMA bisa gratis. Nanti Pak Kepala Desa, kampung kampung kita yang masih kumuh, harus kita perbaiki. Kita ingin Bekasi Baru Bekasi Bersih, dan kita tidak hanya membangun kotanya saja, tapi juga di Desa,” tegasnya.

Lebih lanjut, Eka mengatakan, mengenai telah usainya pemilu serentak, yang diadakan bulan April, lalu. Ia berharap, warga Kabupaten Bekasi bersatu kembali setelah perbedaan pilihan yang terjadi.

“Kemarin kita telah melaksanakan pemilu. Saya berharap perbedaan itu menjadi perbedaan yang indah. Dalam demokrasi wajar berbeda beda. Saya ingin warga Kabupaten Bekasi bersatu kembali,” ujarnya.

Ia juga berpesan, agar lebih meningkatkan Ibadah dalam bulan Suci Ramadan secara maksimal. Supaya memperoleh derajat Taqwa yang lebih baik.

“Ini bulan Suci Ramadan, jangan sia-siakan bulan Suci ini. Mari kita, perbanyak ibadah, perbanyak amal ibadah kita. Saya mengajak kepada seluruh jamaah, untuk terus beribadah dan beramal soleh,” tutupnya. (ADV)

You Might Also Like

Family Gathering PT Andika Energindo: Semangat Baru Menuju 2026

Laba BUMD PT BPJ Harus Diaudit

Plt Bupati Bekasi Bakal Ganti Sekda?

Serikat Pemuda Muslim Dukung Kapolri: Nilai Posisi Polri di Bawah Presiden Sudah Tepat

Plt Bupati Bekasi Disharmonisasi dengan Sekda?

admin 15/05/2019
Share this Article
Facebook Twitter Copy Link Print
Previous Article Bank Emok Bukan Koperasi Simpan Pinjam
Next Article Revitalisasi Gedung Juang Tambun Segera Terealisasi

Paling Banyak Dibaca

Dugaan Korupsi TKD Desa Karang Baru, Dilaporkan Ke Kejari Cikarang
Hukum Pemerintahan 06/01/2026
Jababeka Jalin Sinergi Strategis dengan BCA pada Tahun 2025, Ratusan Unit Jababeka Bizpark Terjual
Bisnis 01/01/2026
Ketua IKA FH UPB Desak Kejari dan Inspektorat Audit Kepala Desa se-Kabupaten Bekasi
Hukum Pemerintahan 05/01/2026
WNA Diduga Perintahkan Puluhan Orang Rusak THM di Lippo Cikarang
Hukum 07/01/2026
Ketua LSM JAMWAS INDONESIA dan Ketua LSM KOMPI berfoto di Depan Gedung Kejati Jabar.
LSM Minta Kejati Jabar Jelaskan Alasan Belum Menetapkan 8 Penandatangan Rapat TuPer DPRD Bekasi sebagai Tersangka
Hukum 08/01/2026
- Advertisement -
Ad imageAd image
- Advertisement -
Ad image
- Advertisement -
Ad image
Fakta Bekasi
Follow US

© 2024 Fakta Bekasi Media. All Rights Reserved.

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?