Fakta Bekasi, KABUPATEN BEKASI— PB Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (PORSEROSI) dorong penyempurnaan venue skateboard untuk Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (BK PON) XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara yang rencananya akan digelar di Kabupaten Bekasi, hal tersebut diungkapkan langsung Sekjen PB PORSEROSI Sandra Erawanto, S. STP. M. PUB. POL saat ditemui di Gedung KONI Jabar, Sabtu (13/1/2024).
“Informasi untuk Cikarang, baru ada kepastian pekan lalu dari Ketum KONI dan kemarin siang kami rapat di KONI Pusat keputusannya kita tetapkan bersama di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Untuk pelaksanaannya ada tiga jenis yang di perlombaan yaitu Skateboard Park, Street dan Game Of Sket masing-masing putra dan putri dengan jumlah sebanyak18 medali,” kata Sandra Erawanto.
Sandra Erawanto menambahkan, sebelum masuk PON ada babak kualifikasi yang akan digelar di Kabupaten Bekasi yang rencananya di akhir bulan April atau bulan Mei paling lambat, pasalnya penetapan nanti di bulan lima dari KONI Pusat tentang Finalisasi untuk PON Aceh dan Sumut.
“Dari kami kebetulan di Cikarang lapangan masih bagus dan kami juga sudah pernah pakai untuk Piala Ibu Negara, dari hasil informasi temen-temen Komisi Skateboard jadi mereka mengusulkan untuk Jabar digelar di Cikarang saja, karena lebih deket,” terang dia.
“Kami yakin dengan adanya Skateboard di PON tahun ini untuk pertama kalinya di Jawa Barat, semoga menjadi penyemangat sehingga seluruh potensi anak muda yang ada kami gunakan, dari yang hanya rekreasi selama ini kami bisa masukkan ke prestasi,” kata dia.
Sandra Erawanto berharap, kepengurusan PORSEROSI tetap jaga kekompakan selama ini Jawa barat tidak tidur, dengan melihat sendiri saat keliling mewakili Ketua Umum saat melantik hari ini lengkap pengurusnya. Ditambah seluruh pengurus kabupaten/kota masukan kepengurusan Provinsi jadi informasi tidak akan simpang siur .
“Ayo jaga kekompakan, karena dukungan Pemerintah dalam hal ini Provinsi, Dispora dan KONI saat ini berjuang agar tujuan itu tercapai, intinya Jabar harus kembali menjadi juara di Indonesia, ” harapannya.
Sementara itu, Ketua PORSEROSI Kabupaten Bekasi Hilaludin Yusri mengatakan, untuk Venue sudah bagus tinggal menambahkan utilitas yang dibutuhkan, mudah-mudahan PB PORSEROSI bisa mendorong kekurangan tersebut ke Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bekasi.
“Kalau untuk venue alhamdulillah masih bagus, memang ada utilitas yang belum di perbaiki, harapannya melalui PB kami bisa bersurat atau bisa komunikasi langsung dengan Pemda terkait utilitas yang harus dibangun dan untuk saat ini yang paling urgent itu pager sama tribun, yang lainnya bisa menyusul,” kata Hilaludin.
Hilaludin berharap dengan momentum untuk BK PON yang ditempatkan di Kabupaten Bekasi menjadi landasan untuk Pemda segera melakukan penyempurnaan venue. “Saya juga berharap kepada PB bisa membantu kami di Kabupaten Bekasi untuk berdialog dengan Pemda Bekasi untuk bagaimana utilitas ini yang dibutuhkan atlet Skateboard ini bisa segera terbangun,” tandasnya. (ger)