Fakta Bekasi, OLAHRAGA— Kejuaraan bulutangkis antar pelajar se Kabupaten Bekasi yang memperebutkan piala Bupati Cup I telah selesai dilaksanakan dengan sukses dan lancar meski tanpa dihadiri Bupati Bekasi, Neneng Hasanah Yasin. Mayoritas pemenang kejuaraan ini berasal dari Eng Hian Badminton Academy (EHBA) yang latihannya berpusat di Gor Deltamas Sport Center.
PT Horas Miduk yang menjadi sponsor utama kejuaraan bulutangkis Bupati Cup I ini memiliki tujuan untuk memotivasi calon atlet Kabupaten Bekasi dan sebagai bentuk kepedulian perusahaan pengelola limbah B3 ini.
“Saya mencintai bulutangkis, saya juga sudah lama tinggal di sini (Kabupaten Bekasi). Intinya saya ingin mengajarkan kepada seluruh perusahaan di Kabupaten Bekasi termasuk pemerintah daerah untuk peduli dengan olahraga yang ada di Kabupaten Bekasi,” kata Direktur PT Horas Miduk, Ruben Zaenal usai memberikan hadiah kepada para juara, Kamis (26/04).
Ruben menegaskan, kejuaraan bulutangkis Bupati Cup akan terus berjalan ditahun mendatang. Menurutnya, regenerasi atlet bulutangkis harus terus diberikan wadah untuk melatih mental dan kemampuan mereka. PT Horas Miduk akan menjadi pelopor untuk mendukung kejuaraan serupa ditingkat Kabupaten Bekasi.
“Perusahaan kami akan mendukung penuh kegiatan seperti ini (olahraga), dan tentu saja tidak bisa hanya Horas Miduk sendiri, perlu dukungan dari perusahaan lain dan pemerintah daerah pastinya,” papar Ruben dengan logat Bataknya ini.
“Mudah-mudahan do’a saya dan cita-cira mereka (peserta) even ini berlanjut di tahun-tahun berikutnya sampai kita bisa membuat bibit yang bisa mengarumkan nama Kabupaten Bekasi,” tandasnya. (ddk/mot)